Pemasaran adalah sebuah hal yang tak bisa dipisahkan dari sebuah kegiatan bisnis. Yang namanya bisnis tentu saja butuh pemasaran. Tanpa adanya pemasaran yang baik akan membuat bisnis akan bertahan dalam jangka waktu pendek.
Namun seiring perkembangan jaman, sekarang ini istilah pemasaran sudah semakin luas. Pemasaran bukan hanya dapat dilakukan secara konvensional. Tapi dapat juga dilakukan secara online melalui berbagai media sosial. Untuk mengenal lebih lengkap tentang berbagai jenis pemasaran maka anda bisa terus membaca artikel ini sampai tuntas.
Mengenal Jenis Pemasaran Secara Umum Wajib Diketahui
Berikut ini beberapa jenis pemasaran secara umum, antara lain :
- Pemasaran tradisional
Pemasaran tradisional adalah jenis pemasaran yang dilakukan secara tradisional. Pemasaran produk dilakukan secara offline. Seperti penggunaan iklan di radio, iklan di televisi, pamflet, brosur, papan reklame dll. Pemasaran tradisional umumnya hadir sebelum lahirnya teknologi internet.
- Pemasaran online
Jenis pemasaran kedua adalah pemasaran lewat media digital online. Cara ini lebih banyak digunakan orang di masa kini. Karena dinilai lebih praktis, efektif dan efisien serta dapat menjangkau pasar lebih luas lagi hingga ke dunia. Beberapa strategi yang dapat dilakukan misalkan menggunakan media pemasaran lewat email, sosial media, situs, website, dll.
- SEO
Jenis pemasaran yang ketiga masih bersangkut paut dengan perangkat digital yang canggih dan online adalah pemasaran lewat SEO. Pemasaran dapat dilakukan dengan menempatkan kata kunci dari bisnis anda yang ditargetkan. Hal ini dilakukan dengan cara melakukan optimasi mesin pencarian supaya bisnis anda berada di perangkat pertama dalam kata kunci yang ditargetkan.
- Video marketing
Jenis pemasaran berikut adalah pemasaran menggunakan video marketing. Video marketing terbukti dapat meningkatkan penjualan atas produk yang anda promosikan. Pada video marketing, anda memperkenalkan produk anda beserta karakteristik dan penggunaan beserta mengenali produk anda secara lebih luas dan rinci. Hal ini berguna agar prospek lebih tertarik menggunakan produk yang anda tawarkan.
- Pemasaran konten
Jenis pemasaran lainnya adalah pemasaran yang dilakukan dengan menggunakan konten. Konten tersedia berbagai macam. Seperti dalam bentuk video, tulisan maupun gambar. Konten yang ditampilkan menampilkan ajakan untuk mempergunakan produk atau jasa yang ditawarkan.
Demikianlah beberapa jenis dan macam macam pemasaran secara umum. Anda bisa melakukan jenis pemasaran berdasarkan kemampuan dan sumber daya yang anda miliki. Dengan menggunakan pemasaran diharapkan produk anda lebih cepat terkenal dan terjual serta pelanggan semakin bertambah banyak.